Cara Membuat Site di Macromedia Dreamweaver 8

Assalamualaikum wr.wb

Untuk memudahkan kita mengelola file dalam pembuatan web maka kita perlu membuat site, pada tutorial kali ini admin akan membahas tentang cara membuat site di macromedia dreamweaver 8, sebelumnya komputer kita sudah terinstal xampp dan juga macromedia dreamweaver.

Langkah pertama adalah kita buka dreamweaver kemudian pilih manage sites yang ada di sebelah kanan dan klik new site

 

Setelah itu kita beri nama site misal webku dan kita tentukan lokasi site misalnya http://localhost/webku, kemudian pilih next


Kemudian pada pilihan apakah akan menggunakan server teknologi ? kita pilih saja yes dan pilih PHP Mysql kemudian klik next




Kemudian pilih tempat penyimpanan filenya kalau kita menggunakan xampp maka kita bisa menaruhnya di folder htdocs, kalau admin sendiri dibikin folder webku jadi nanti akan tersimpan di folder webku seperti gambar berikut kemudian klik next

Kemudian masukan URL root folder dan untuk mengetesnya klik Test URL jika muncul "The url prefix test was succesful" berarti site sudah terkoneksi langkah selanjutnya klik next


Pada halaman sharing files, jika kita akan menerapkan remote server kita pilih yes jika tidak pilih no
kemudian klik next


Pada halaman Summary kita klik done


Jika berhasil maka site akan muncul seperti gambar dibawah ini


Baca juga cara membuat database mysql menggunakan phpmyadmin
Demikian cara membuat site di macromedia dreamweaver 8 semoga bermanfaat dan selamat mencoba
Wassalamualaikum wr.wb

0 Response to "Cara Membuat Site di Macromedia Dreamweaver 8"

Post a Comment

Berkomentarlah dengan sopan dan sesuai dengan topik yang dibahas
Semua komentar yang masuk akan dimoderasi dulu sebelum ditampilkan